top of page
Search

Kesan Tinggal di Asrama

  • Writer: RifaAdipratama
    RifaAdipratama
  • Nov 29, 2019
  • 2 min read

Updated: Dec 2, 2019


https://3.bp.blogspot.com/-n38lKiB--qc/XBJvJokHMcI/AAAAAAAAA3Y/9hLBVWYfI7EMzWe4HNxaz1Yp4znhbUO9gCLcBGAs/s1600/463690.jpg

Di Telkom University kita diwajibkan untuk tinggal di asrama untuk tahun pertamanya dan jika kita ingin tinggal di asrama lagi untuk tahun berikutnya kita bisa menjadi SR.


Saat hari pertama di sini terasa sangat sedih karena itu merupakan pertama kalinya saya tidak lagi tinggal dengan orangtua. Tapi lama kelamaan saya mulai terbiasa dengan lingkungan disana dan setelah bertemu teman - teman yang senasib dengan saya karena harus merantau saya menjadi agak lega.


Dengan tinggal di asrama ada beberapa keuntungan yang saya dapatkan yang pertama ialah saya jadi memiliki banyak teman, kemudian karena teman sekamar saya juga dari jurusan elektro maka jika ada tugas - tugas kami bisa saling membantu satu sama lain.


Fasilitas yang disediakan di asrama ini juga cukup lengkap,satu kamar memiliki 4 kasur 4 lemari dan 4 meja untuk belajar, kamarnya juga cukup luas. Tiap lantai juga disediakan loby yang bisa digunakan anak - anak untuk menonton atau mengerjakan tugas.1 hal yang tidak mengenakan dari asrama ini ialah masalah airnya, air di asrama bisa dibilang kurang bersih kadang ada beberapa batu kerikil atau bahkan keluar cacing dari airnya.


Mengenai makanan di Telkom ada beberapa kantin di dalam kampus dan banyak sekali tempat makan di luar kampus. Makanan yang menurut saya enak di dalam kampus ialah nasi katsu, dan nasi goreng yang di jual di kantin cowo, kemudian ada pula nasi kuning di ruang riung dengan harga yang cukup murah,selain naskun di sana ada pula ayam geprek yang menurut saya cukup enak.


Adapula tempat makan yang menjadi favorit saya yaitu Podomoro di tempat itu banyak jenis makanan yang disediakan dari ayam, ikan, hingga sayur-sayuran, dan yang paling penting ialah bisa mengambil nasi sendiri. Kemudian salah satu tempat yang selalu menjadi tempat saya dan teman - teman makan setelah kelas ialah nasi padang,siapa sih yang gasuka nasi padang, dan yang menjadikan tempat ini incaran mahasiswa ialah karena nasinya kita ambil sendiri.


Dan jika kita sedang ada di akhir bulan jangan khawatir tentang makanan karena di Telkom tepatnya di Masjid Syamsul Ulum selalu mengadakan buka puasa bersama,jadi jika kita sedang tidak ada uang kita bisa mampir kesini untuk makan, asalkan kalian berpuasa dan sudah mendaftar untuk ikut buka bersama kalian pasti akan diberikan makanan gratis dan makanan yang disediakan disana juga cukup enak,mungkin karena gratis hehe..



Mungkin hanya sekian yang dapat saya sampaikan terimakasih karena telah membaca.


see.telkomuniversity.ac.id



 
 
 

Comments


Join my mailing list

Thanks for submitting!

© 2023 by The Book Lover. Proudly created with Wix.com

bottom of page