Perkembangan dan Kemajuan Teknologi
- RifaAdipratama
- Nov 25, 2019
- 2 min read
Updated: Dec 2, 2019

https://ayuamelia9.files.wordpress.com/2015/07/teknologi.png
Kali ini saya akan membahas tentang Perkembangan Teknologi di Indonesia, Perkembangan teknologi di Indonesia pada bidang Komunikasi mulai menemukan jalannya ketika Indonesia meluncurkan satelit untuk pertama kalinya pada tahun 1972 yang diberi nama Satelit Palapa. Berkat satelit ini, arus informasi dan komunikasi di Indonesia berkembang sangat pesat.
Perkembangan teknologi komunikasi di indonesia mulai terasa geliatnya ketika pada awal tahun 90an handphone masuk ke indonesia. Tentu kalian ingat dengan pabrik handphone terbesar kala itu, pabrik itu bernama Nokia. Walaupun handphone pada saat itu hanya bisa digunakan untuk menelpon dan sms tapi itu merupakan awal dari semuanya.

https://daressetiawanjodysite.files.wordpress.com/2015/10/perkembangan-teknologi.jpg
Teknologi Informasi juga ikut berkembang dengan adanya teknologi internet yang sekarang menjadi hal yang tak dapat dipisahkan dalam hidup kita. Teknologi internet ini mulai berkembang di Indonesia pada tahun 1993 yang dipelopori oleh Fasilkom Universitas Indonesia. Pada tanggal 4 Maret 1993, untuk pertama kalinya Indonesia secara resmi terhubung dengan internet menggunakan protokol TCP/IP dan domain .id.
Kemudian setahun berikutnya pada 1994 muncullah Internet Service Provider (ISP) pertama di Indonesia dengan nama indonet. Setelah itu, tahun berikutnya PT Telkom dengan divisi teknologinya menyediakan sambungan leased line 14,4 Kbps dengan pengguna pertama Departemen Pekerjaan Umum Indonesia (www.pu.go.id).
Kemajuan Teknologi ini mempunyai berbagai dampak dalam beberapa aspek baik itu dampak negatif maupun dampak postif seperti berikut:
Bidang Ekonomi
Dampak Positif:
1. Pertumbuhan ekonomi semakin tinggi
2. Terjadinya industrialisasi
3. Produktifitas dalam berbagai tingkat ekonomi meningkat
Dampak Negatif:
1. Dampak negatif dalam bidang ekonomi adalah munculnya berbagai kasus penipuan berbasis teknologi.
Bidang Politik
Dampak Positif:
1. Mudahnya tercapai suatu tujuan politik dengan teknologi komunikasi dan informasi
2. Ramah lingkungan, teknologi ini tidak menyebabkan dampak yang signifikan pada lingkungan sekitar.
3. Cepat, efisien, nyaman dan mudah
4. Terhubungnya politik dalam negeri dengan dunia luar atau dengan kata lain, politik internasional mengalami kemajuan pesat berkat teknologi komunikasi ini.
Dampak Negatif:
1. Biaya yang yang dikeluarkan lumayan mahal
2. Jangkauan akses yang kurang merata diseluruh pelosok negeri
3. Transparansi yang kurang
4. Privasi yang semakin sulit dijaga.
Bidang Sosial
Dampak Positif:
1. Mempermudah komunikasi antar manusia dari suatu tempat ke tempat yang lain
2. Sosialisasi kebijakan pemerintah dapat lebih cepat disampaikan kepada masyarakat
3. Informasi yang ada di masyarakat dapat langsung dipublikasikan dan diterima oleh masyarakat
Dampak Negatif:
1. Dengan makin pesatnya komunikasi membuat bentuk komunikasi berubah,yang asalnya face to face menjadi tidak. Hal ini dapat menyebabkan komunikasi hampa
2. Seseorang yang terus-menerus bergaul dengan komputer akan cenderung menjadi seseorang yang individualis
3. Dengan pesatnya teknologi informasi, baik internet maupun media lainnya,membuat peluang masuknya hal-hal yang berbau pornografi,pornoaksi,maupun kekerasan makin mudah
4. Interaksi anak dan computer yang bersifat satu (orang) menhadap satu (mesin) mengakibatkan anak menjadi tidak cerdas secara sosial
5. Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan remaja dan pelajar.
Kemajuan Teknologi memang memberikan kita banyak keuntungan dan kemudahan dalam melakukan berbagai macam hal, tapi kita juga harus tetap berhati - hati dalam menggunakannya karena terdapat beberapa dampak negatif dari kemajuan Teknologi tersebut.
see.telkomuniversity.ac.id
Comments